Bandarlampung- Kepala BKKBN Lampung membuka acara Telaah Program Kependudukan,Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga Tingkat Provinsi Lampung 2018,Senin (17-08.2018) Di Hotel Amersia Bandar Lampung.
Berdasarkan surat Kepala BKKBN Provinsi Lampung Nomor : 1031/TU.201/J.5/2018 September 2018 tentang undangan Pertemuan Telaah Program Kependudukan, KB dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) Provinsi Lampung 2018.
bertemakan “Melalui Telaah Program Kita Percepatan Capaian KKP Program KKBPK 2018”.
Acara Telaah program kependudukan dan pembangunan keluarga tersebut dihadiri oleh kepala OPD pengelola program KKBPK Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung dan para pejabat Administrator, pengawas Dan fungsional dilingkungan perwakilan BKKBN Provinsi Lampung.
Kepala BKKBN Lampung Uliantina Meiti, SE.MM.mengungkapkan,saya menekankan arti penting dari pelaksanaan Telaah Program KKBPK 2018 ini sebagai evaluasi dan perencanaan program KKBPK dalam rangka menindaklanjuti kebijakan nasional, untuk sinergitas dalam pelaksanaan ditingkat daerah, “ungkap Ibu Uliantina.
Menurutnya, keberhasilan program kependudukan dan KB Menang tidak terlihat secara fisik dalam waktu yang singkatnya, namun harus disadari bahwa program kependudukan KB dan pembangunan keluarga merupakan program”Hulu”yang dapat mempengaruhi keberhasilan atau kegagalan program lain seperti penyedia pangan ,lapangan pekerjaan,pendidikan,kesehatan,dan tempat Tinggal, “ujarnya.
Lanjut dia, dalam rangka Revitalisasi program KKBPK,pada tahun 2016 telah ditetapkan program kampung KB sebagai program nasional yang dicanangkan oleh Presiden RI, Dan Gubernur untuk tingkat Provinsi serta Bupati/Walikota ditingkat Kabupaten/Kota,”kata dia.
Selain itu kata Uliantina, kampung KB yang telah dibentuk hendaknya terus dilakukan evaluasi dan intervensi yang terintegritas dengan beberapa sektor terkait, sehingga tujuan yang hendak dicapai dapat terwujudnya dan meningkatkan pembangunan dikampung tersebut sehingga mampu sejajar dengan kampung-kampung lain diwilayahnya, “terang Uliantina.
Uliatina berharap,kepada seluruhya peserta bersungguh-sungguh bekerja keras untuk dapat menempatkan program kependudukan,KB dan pembangunan keluarga sebagai salah satu program prioritas guna mewujudkan masyarakat Lampung yang sehat dan sejahtera,serta terus meningkatkan semangat dalam bekerja untuk melaksanakan tugas yang mulia ini, “harapnya.
Komentar